Aksi Demo Masyarakat Bahomoleo di Kantor PT Anindya Wiraputra Sepakati 7 Point, Berikut Isinya 

    Aksi Demo Masyarakat Bahomoleo di Kantor PT Anindya Wiraputra Sepakati 7 Point, Berikut Isinya 
    Pose bersama perwakilan masyarakat Bahomoleo

    MOROWALI, Sulawesi Tengah - Masyarakat Bahomoleo melakukan aksi demo di kantor PT Anindya Wiraputra perusahaan penyedia jasa uji lab produk Industry Batu Bara maupun Mineral, yang beralamat di Desa Bahomoleo, Kecamatan Bungku Tengah, Kabupaten Morowali, Jum'at (30/08/2024).

    Dalam aksi itu, masyarakat menuntut sejumlah hal terkait berbagai kebijakan perusahaan yang dinilai tidak berpihak kepada masyarakat setempat (Bahomoleo).

    Setelah kurang lebih 2 jam, perwakilan aksi demo (Masyarakat) di hadiri Kepala Desa Bahomoleo bersama pihak perusahaan melakukan rapat koordinasi di aula kantor PT Anindya Wiraputra menghasilkan Tujuh (7) point kesepakatan yang ditandatangani masing-masing pihak terkait.

    Adapun 7 point kesepakatan tersebut yakni:

    1. Pemberdayaan masyarakat Bahomoleo harus menggunakan pengajuan proposal secara tertulis yang diketahui dan ditandatangani Pemerintah Desa dan BPD. 

    2. Transparansi hasil rekrutmen tenaga kerja langsung disampaikan ke yang bersangkutan (Pelamar). 

    3. Memprioritaskan masyarakat Bahomoleo dalam rekrutmen kerja. 

    4. Terkait pembatasan usia di atas 30 tahun, memiliki pengalaman dan keahlian sesuai dengan bidang masing-masing dan dapat dipertimbangkan bagi masyarakat Bahomoleo maksimal usia 40 tahun. 

    5. Kepastian pekerjaan bagi putra-putri yang telah memasukkan lamaran akan segera diproses sesuai dengan permintaan kuota yang telah tersedia. 

    6. Untuk ketersediaan humas akan didiskusikan lebih lanjut. 

    7. Rekrutmen yang dilakukan di PT Anindya Wiraputra Konsultan tidak dipungut biaya apapun.

    Kesepakatan ini di tanda tangani masing-masing pihak terkait yakni kepala cabang PT Anindya Wiraputra Bahrul Ilmi, Kepala Desa Bahomoleo Arman S.Pd, Ketua BPD Bahomoleo Rizal Samaun, perwakilan Masyarakat Amirudin L, Perwakilan Karang Taruna Irfan S.Sos, Babinkamtibmas Saktiono, Babinsa Paisal.

    Usai dibacakan hasil kesepakatan, para aksi demo membubarkan diri dengan tertib.

    (PATAR JS)

    morowali
    Patar Jup Jun

    Patar Jup Jun

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Kodim 1311/Morowali Laksanakan Pendampingan...

    Artikel Berikutnya

    Dekat Dengan Bawahannya, Danrem 132/Tdl...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Ketua Umum Bhayangkari Kunjungi Aiptu Heri dan Anaknya yang Terbaring Sakit
    Bareskrim Polri ungkap Jaringan Narkoba Wilayah Jambi H dan DS
    Babinsa Koramil 1311-02/BS Kopka Wawan Darmono bersama Bhabinkamtibmas Mediasi Permasalahan di Desa Kaleroang 
    Babinsa Koramil 1311-02/BS Sertu Samsuddin Aktif Lakukan Komsos ke Masyarakat Desa Were'ea
    Babinsa Koramil 1311-02/BS Serka Basri Hadiri Pelantikan Pengurus KKP-M di Desa Labota 
    Perwira Kodim 1311/Mrw Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Tinombala di Polres Morowali
    Pastikan Harga Sembako Stabil, Babinsa Koramil 1311-02/BS Serda Muh Jufri Sambangi Pedagang di Desa Lele
    Komsos di Desa Pungkeu, Babinsa Koramil 1311-02/BS Kopda Hasri Bangun Citra Positif Dalam Bermasyarakat
    Dandim 1311/Mrw Hadiri Pelantikan Ketua dan Pengangkatan PAW Anggota DPRD Morowali
    Razia di Bahodopi, Polres Morowali Sita Puluhan Kantong Miras Cap Tikus serta 2 Dus Miras Topra dan 3 Dus Singaraja
    Kampanye di Bahomante, Rachmansyah-Harsono Paparkan 11 Program Unggulan Mensejahterakan Masyarakat 
    Babinsa Koramil 1311-02/BS Sertu Samsuddin Aktif Lakukan Komsos ke Masyarakat Desa Were'ea
    Polres Morowali Kawal Distribusi Logistik Pilkada Tahap 1 Berupa Bilik Pemungutan Suara
    Halal Bihalal, Danrem 132/Tdl Motivasi Para Prajurit Petarung Untuk Selalu Bersyukur
    Ingat, Pilih Yang Sudah Teruji dan Terbukti Mohamad Jafar Hamid Mantan Sekda Morowali Caleg DPRD Sulteng Dapil Morowali-Morut
    Polres Morowali beserta Jajaran Isi Bulan Suci Ramadhan dengan membagikan Takjil Jelang Buka Puasa
    Rustam Sabalio ST, MT, Ketua Pengkab TI Morowali Mengucapkan Selamat dan Sukses Atas Terpilihnya Brigjen TNI Dody Try Winarto, S.IP, M.HAN sebagai Ketua Umum Pengprov TI Sulteng
    Sambut HUT RI ke-79, Korem 132/Tdl Bersih-Bersih Lingkungan Wujud Karya Bakti TNI Terhadap Masyarakat 

    Ikuti Kami